Manfaat Jus Seledri Yang
Sudah Teruji Dan Terbukti
Khasiat untuk menurunkan tekanan darah
tinggi, anti-inflamasi, anti-kejang, dan mampu menurunkan kadar kolesterol
darah.
2.
Senyawa
3-n-butylphthalide ini juga berkhasiat untuk menghambat enzim xanthine oxidase
sehingga dapat membantu menurunkan produksi asam urat berlebih.
3.
Silikon
merupakan zat nutrisi yang penting untuk kesehatan tulang yang berperan untuk
perbaikan persendian, tulang, arteri, dan jaringan ikat sehingga bermanfaat
untuk mengatasi penyakit rematik sendi (osteoartritis, reumatoid artritis, dan
gout), pegal linu, vertigo serta masuk angin.
4.
Manfaat
jus seledri untuk ginjal bisa dilihat dari kandungan mineral natrium yang berperan
penting sebagai pelepas deposit kalsium yang menyangkut di ginjal dan sendi.
5.
Senyawa
L-triptofan dalam olahan jus seledri bermanfaat sebagai anti-oksidan yang dapat
mencegah aterosklerosis (peradangan yang terjadi pada dinding pembuluh darah)
dengan cara menghambat terjadinya proses oksidatif.
6.
Jus
seledri baik untuk diet menurunkan berat badan, sebab kandungan serat dalam
seledri membutuhkan waktu lama untuk dicerna sehingga Anda akan merasa kenyang
lebih lama.
7.
Tidak
hanya itu, manfaat jus seledri bagi kesehatan tubuh juga bisa dibuktikan dari
kemampuannya sebagai pembersih darah. Proses ini disebut detoksifikasi dan
seledri merupakan salah satu sayuran dengan kandungan enzim PST-P yaitu jenis
fitokimia tertentu yang sangat berperan dalam sistem detoksifikasi utama.
8.
Jus
sayur seledri juga mengandung senyawa phenolic acid yang dapat menghambat kerja
prostagladin sehingga pertumbuhan sel tumor dapat dicegah sejak dini.
9.
Khusus
bagi ibu hamil, manfaat minum jus seledri dapat melindungi jaringan otak janin dari
kekurangan oksigen, menghambat pelepasan gluthatione dari synaptosomes dan
mempunyai efek neuroprotektif pada celebral ischemia sehingga dapat mencegah
tersumbatnya aliran darah ke otak janin maupun ibu sendiri.
10. Dalam 100 gram seledri terkandung 494 IU
vitamin A yang berkhasiat untuk merawat mata, mengobati mata kering,
menyuburkan rambut dari akarnya, dan sebagai sumber antioksidan.
11. Minum jus seledri juga bermanfaat untuk
membunuh bakteri dan jamur dalam tubuh. Hal ini dikarenakan kandungan senyawa
poliasetilena pada sayur seledri bersifat anti-bakteri dan anti-jamur.
No comments:
Post a Comment